Apa itu Chromium?
Tanpa disadari ternyata di PC/Laptop saya telah terpasang sebuah Browser yang bernama Chromium yang tampilannya mirip dengan Browser Google Chrome, mulai dari Logo hingga fungsinya. Hanya saja logo Chromium tidak berwarna – warni seperti Google Chrome pada umumnya.
Berdasarkan penjelasan yang ada, dijelaskan Google Chrome merupakan pengembangan dari Chromium itu sendiri. Chromium merupakan browser Opensource yang sering di jumpai pada Sistem Operasi berjenis Linux kemudian dipatenkan oleh Google. Tapi apapun latar belakang Chromium ini tidak menghentikan saya untuk menghapus nya dari PC/Laptop.
Karena memang saya tidak pernah memasang Browser Chromium dalam perangkat komputer saya, entah darimana mula nya browser ini tiba – tiba telah terpasang, layaknya aplikasi – aplikasi lain yang terinstall melalui software lain.
Tampilan Browser Chromium
Tampilan Chromium Browser |
Dan di jelaskan disini bahwa aplikasi Chromium Browser ini, ketika di
cek melalui Task Manager akan tampak seperti Gambar di bawah ini.
Sehingga Browser ini jelas akan memakan Resource RAM dan Proses
penggunaan CPU tanpa kita sadari. Dan akan mengganggu sekali pada saat
kita menggunakan PC/Laptop.
Baiklah saya akan mulai menghapus Chromium dan berpisah untuk selama nya, karena memang saya masih nyaman menggunakan hasil kembangan dari Chromium itu sendiri, yaitu Google Chrome itu sendiri.
Menghapus melalui Control Panel Windows
- Masuk ke Control Panel
- Pilih Program and Feature
- Lalu Cari Chromium
- Kemudian pilih Uninstall
- Local Disk (C:)
- Pilih User >> Nama Perangkat Anda
- Pilih Apps Data >> Local
- Dan Pilih Chromium
- Langsung di delete dari situ.
EmoticonEmoticon